Jumat, 17 April 2015
Resep Kue Sagu Keju
Kue kering ini pantas disajikan sebagai penyambut tamu yang datang ke rumah untuk silaturahmi. Agar diingat untuk tidak mengasupnya terlalu banyak, bila tidak tubuh bisa melar.
Tips saat memasak, ketika baru keluar dari oven, kue sagu keju ini belum terlalu renyah. Diamkan saja sampai dingin maka kue pun akan renyah.
Bahan:
300 g tepung kanji kualitas baik
3 lembar daun pandan, robek-robek
15 g susu bubuk
150 g margarin
75 g roomboter
100 g gula halus
2 butir kuning telur
75 g keju edam, parut
¼ sdt baking powder
3 buah cherry, potong kecil untuk hiasan
Cara membuat:
Sangrai tepung kanji dan daun pandan selama 10 menit.
Kocok margarin, roomboter, dan gula halus sampai rata dengan mixer.
Masukkan kuning telur satu per satu. Kocok rata.
Matikan mixer. Masukkan tepung sagu, baking powder, sambil diayak dan keju. Aduk rata dengan spatula.
Masukkan adonan dalam kantung plastik segitiga yang ujungnya diberi semprotan/spuit
Semprotkan ke loyang kue kering yang sudah diolesi tipis margarin.
Beri cherry di tengahnya.
Panggang dalam oven sampai matang.
Untuk 40 Porsi
Sumber: Majalah Intisari
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar